logo-untag-surabaya

Developed By Direktorat Sistem Informasi YPTA 1945 Surabaya

logo-untag-surabaya

Detail Berita

Untag Surabaya Gandeng LPS untuk Tingkatkan Literasi Keuangan Mahasiswa

Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, melalui Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), bekerja sama dengan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dan Radio Klik FM, menggelar acara ‘LPS Goes to Campus’. Bertempat di Ruang Auditorium lantai enam Gedung R. Ing. Soekonjono, acara ini bertujuan untuk meningkatkan literasi keuangan mahasiswa, terutama dalam hal manajemen keuangan dan mamahami peran LPS dalam menjaga stabilitas industri perbankan, (15/10).

Acara dibuka oleh Dekan FEB Untag Surabaya, Prof. Slamet Riyadi, M. Si., Ak., CA., yang berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat besar bagi mahasiswa. “Kami berharap melalui acara ini, para mahasiswa dapat lebih memahami dunia perbankan dan manajemen keuangan. Terima kasih kepada narasumber yang telah berbagi ilmu dan wawasan,” ungkapnya.

Pada sesi pertama, Dosen FEB Untag Surabaya – IBK. Bhayangkara, SE., M.M., Ak., CA., CMA., CSRS., CSRA., memaparkan strategi penganggaran untuk membentuk tabungan yang sehat. Dalam paparannya, IBK Bhayangkara menyampaikan tiga langkah utama, yakni menentukan tujuan tabungan, mengalokasikan kontribusi bulanan, dan menyisihkan dana tabungan sebelum pengeluaran lainnya. “Dengan perencanaan yang baik, mahasiswa dapat memulai membentuk kebiasaan finasial yang lebih bijaksana.” Ujarnya.

Sesi berikutnya diisi oleh BRI Wilayag Surabaya – Setiyarta, yang memberikan wawasan mengenai pengelolaan kekayaan atau wealth management. Setiyarta memaparkan pembagian anggaran yang ideal dalam kehidupan sehari-hari, yaitu untuk 10% untuk amal, 20% untuk  masa depan, 30% untuk angsuran, dan 40% untuk kebtuhan sehari hari. “Dengan membagi anggaran seperti ini, seseorang dapat mengukur keuangans secara lebihe efektif dan berkelanjutan,” jelasnya. Penjelasan ini mendapatkan perhatian besar dari peserta karena memberikan panduan yang praktis untuk pengelolaan keuangan pribadi.

Narasumber terakhir, Kepala Kantor Perwakilan LPS II di Surabaya – Bambang S. Hidayat, menjelaskan peran penting LPS dalam menjamin simpanan nasabah di bank. Bambang memaparkan materi tentang peran LPS dalam menjamin simpanan nasabah di bank. Bambang juga menenkankan pentingnya menabung di banj yangd ijamin oleh LPS, dengan tujuan agar uang nasabah tetap aman dan terjaga. “Tujuan menabung di bank yang dijamin oleh LPS adalah uang aman, dapat melakukan transaksi kapan saja, imbal hasil yang diperoleh cukup kompetitif, dan segala aktivitas keuangan akan tercapai,” ujarnya. Materi ini memberikan pemahaman baru lagi bagi mahasiswa tentang pentingnya memilih bank yang terjamin oleh LPS.

Pada kesempatan yang sama, salah satu peserta, Mahasiswa Program Studi Manajemn – Anjar Wardani, mengkau bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat. “Materi tentang pengelolaan keuangan dan peran LPS sangat membuka wawasan baru untuk saya,” ucapnya.

Melalui kegiatan ‘LPS Goes to Campus’ ini, mahasiswa diharapkan lebih memahami pentingnya perencanaan keuangan yang matang serta memilih bank yang aman dan terpercaya. (ra/rz)

Sumber: https://untag-sby.ac.id/web/beritadetail/untag-surabaya-gandeng-lps-untuk-tingkatkan-literasi-keuangan-mahasiswa.html



PDF WORD PPT TXT